Pendadaran Prawarga Tahun 2024
"Perjalanan Long Mars peserta pendadaran dimulai dari halaman Yayasan Al Mabrur menuju Jalan Haji Taif, melalui Jalan Aria Putra, Jalan Bukit Indah..."
Penulis: M. Ridwan Habibie | Foto: Tim Medium
WWW.SHTERATETANGSEL.OR.ID - Pada tanggal 29 Juni 2024, PSHT cabang Kota Tangerang Selatan menyelenggarakan pendadaran untuk prawarga yang diadakan oleh panitia pelaksana yang dipimpin oleh Mas Edwin Saputra.
Acara ini berlangsung di halaman Yayasan Al Mabrur, berlokasi di Jalan Gurame 3, Bambu Apus, Pamulang, Tangerang Selatan. Sebanyak 125 siswa sabuk putih cabang Kota Tangerang Selatan turut serta dalam acara ini, didampingi oleh para pelatih cabang dan warga yang hadir untuk memberikan dukungan kepada adik-adik siswa dalam melaksanakan pendadaran pada malam itu.
Acara dimulai seperti biasa pukul 20.00 WIB, para siswa berbaris rapi di halaman dan kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya serta mars SH Terate. Selanjutnya, dilakukan pengecekan absensi kehadiran dan pendataan kondisi kesehatan para siswa.
Pengarahan dan penyematan tanda pendadaran dilakukan oleh Wakil Ketua 2, Kangmas Sumarno, diikuti dengan upacara pelepasan yang dipimpin oleh Kang Mas Fahrudin Yusuf, ketua cabang SH Terate Kota Tangerang Selatan.
Tim pamter cabang Kota Tangerang Selatan di bawah pimpinan Mas Dwi Benjo bertanggung jawab atas siaga pengamanan mulai dari kegiatan upacara, pengawalan selama perjalanan Long Mars, hingga istirahat dan kembali ke tempat semula.
Tim Paramedis Mas Reiza Kurniawan dan Mas Suparlan RT bersama dengan Ambulance, turut serta dalam perjalanan Long Mars peserta pendadaran dengan pengawasan dari Supervisor Bang Andre MJ dari Poliklinik Penerbangan Skadron 21 Lanud Pondok Cabe.
Perjalanan Long Mars peserta pendadaran dimulai dari halaman Yayasan Al Mabrur menuju Jalan Haji Taif, melalui Jalan Aria Putra, Jalan Bukit Indah, berhenti di Bunderan Ciater untuk istirahat. Setelah istirahat, perjalanan dilanjutkan ke Jalan Benda Raya, bertemu dengan Jalan Siliwangi, istirahat di depan Pamulang Square, kemudian melanjutkan ke Bunderan Pamulang, arah Pacuan Kuda, hingga kembali ke Jalan Gurame 3 Finish di halaman Yayasan Al Mabrur.
Setelah semua peserta pendadaran kembali, dilakukan pengecekan kesehatan oleh Tim Paramedis dan pelatih cabang. Acara dilanjutkan dengan pengarahan oleh dewan cabang dan setelah selesai, peserta kembali ke tempat masing-masing.